Tim Kecamatan Palibelo Melakukan Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan APBDes TA.2017 di Desa Panda

panda-bima.desa.id Kamis(7/9/17) Tim Monev Tingkat Kecamatan Palibelo melakukan Monitoring langsung di Desa Panda. dengan tujuan untuk memonitoring kelancaran program pelaksanaan kegiatan yang bersumber dari APBDes TA.2017, Tim Monev ini difokuskan pada proses penatausahaan keuangan dan pengecekan pembangunan fisik. Kegiatan monitoring mengambil tempat di Kantor Desa Panda dengan dipimpin langsung oleh Drs. Darwis (Plh. Camat Palibelo) sebagai Ketua Tim Monev terhadap desa yaitu Kepala Desa, Sekretaris Desa, Bendahara dan BPD sekaligus Seluruh Tim Pelaksana.

Dalam Sambutannya, Drs. Darwis (Plh. Camat Palibelo) memberikan dukungan dan semangat kepada pihak Pemerintah Desa, agar dapat mengelola Keuangan desa dengan sebaik-baiknya sesuai prosedur yang ada, dengan mengutamakan kepentingan umum, atas dasar Musyawarah dan mufakat, bersama seluruh elemen, tokoh masyarakat serta unsur-unsur lembaga yang ada di desa”

Kegiatan Monitoring dan Evaluasi dilaksanakan dengan cara tatap muka langsung dengan tim Pelaksana Kegiatan (TPK) tingkat desa. Monev dilakukan oleh tim  Kecamatan dengan melihat dan memeriksa satu persatu kelengkapan dokumen mulai perencanaan sampai dengan pertanggungjawaban dana kegiatan yang sudah dilaksanakan. Tim Monev Kecamatan Palibelo berharap agar desa dalam melaksanakan kegiatan dalam setiap bidang (Penyelenggaraan Pemerintahaan, Pelaksanaan Pembangunan, Pembinaan Kemasyarakatan, serta Pemberdayaan Masyarakat Desa) selalu berpedoman kepada aturan yang ada dan dalam penatausahaan keuangan agar menggunakan Aplikasi SISKEUDES (Sistem Keuangan Desa) untuk memperlancar dan mempermudah pelaksanaan dan pertanggungjawaban.

Kegiatan monitoring ini juga melakukan pengawasan dengan turun langsung ke lapangan dengan melihat hasil pekerjaan fisik yang telah dilaksanakan dari Pencairan tahap pertama (60%) pada kegiatan sebagai berikut ;

  1. Pelaksanaan pembangunan Pelebaran Gang Dusun Oi Niu, RT.01 dan RT.02
  2. Pelaksanaan Pembangunan Gang Kuburan
  3. Pembangunan Kantor BPD
  4. Pembangunan Bronjong Desa Dusun Sori Genda RT.12
  5. Rehabilitasi Atap Polindes Panda
  6. Pembangunan /Rehabilitasi Masjid At-Taqwa Dusun Kalaki

dari kegiatan pelaksanaan pembangunan tersebut di atas, sebagian masih dalam proses penyelesaian dan finishing, seperti pelaksanaan Pembangunan Bronjong Desa dan Rehabilitasi Masjid At-Taqwa, yang sampai artikel ini diterbitkan masih dalam tahap pengerjaan, dan akan segera diselesaikan dengan cepat.

Tim Monev sedang melakukan Peninjauan Lansung di Lokasi Pelebaran Gang Dusun Oi Niu

Tim Monev meninjau langsung hasil pekerjaann fisik Gang Kuburan

foto bersama di lokasi pembangunan Kantor BPD

Rehabilitasi Atap Polindes yang telah dikerjakan

Tampak dari depan Polindes dalam proses pengerjaan